Kegiatan tersebut bertujuan meningkatkan kesiapan Prodi dan Fakultas dalam menghadapi Program MBKM. Kegiatan ini dihadiri Wakil Rektor Bidang Akademik Unmul, Prof. Dr. Ir. Mustofa Agung Sardjono, Kepala LP3M Unmul, Prof. Dr. Lambang Subagiyo., M.Si, Dekan Fisip, Dr. H. Muhammad Noor., M.Si bersama seluruh Wakil Dekan FISIP Unmul, serta seluruh Koordinator Prodi dan Tim Penyusun Kurikulum MBKM FISIP Unmul.
Program MBKM merupakan kesempatan bagi mahasiswa untuk meningkatkan kompetensinya melalui pengalaman belajar pada Mata Kuliah lintas Prodi, Fakultas, bahkan lintas Universitas, serta melalui berbagai kegiatan lainnya (Magang, Student Exchange, dll). Semoga program ini dapat menghasilkan lulusan FISIP Unmul yang semakin berkualitas, kompetitif dan berdayaguna di masyarakat. Selamat bekerja tim!
Copyright 2023 |Universitas Mulawarman